sejumlah kebutuhan pokok dipasar tradisional kabupaten Lamongan terus alami kenaikan salah satunya adalah telur jenis ayam buras
2 min readLamongan, Jelang Natal dan Tahun baru sejumlah kebutuhan pokok dipasar tradisional kabupaten Lamongan terus alami kenaikan salah satunya adalah telur jenis ayam buras.(6/11/2021).
Meskipun natal dan tahun baru masih kurang lebih satu bulan namun sejumlah kebutuhan pokok dipasar tradisional terus alami kenaikan, salah satunya terjadi pada harga telur ayam buras yang setiap hari alami kenaikan harga.
Menurut Nur (pedagang telur dipasar tradisional Sukodadi)mengatakan terkait naiknya harga telur tersebut dimulai semenjak kurang lebih satu minggu yang lalu.
“Harga terus terus naik bisa dibilang meroket mas semenjak kurang lebih satu mingguan.”
“Dari harga yang sempat turun drastis kini terus alami kenaikan begitu fantastis”.
“dari Harga beli ditingkat grosir yang sempat 14500/kg
Terus naik hingga sampai hari ini menjadi 19800/kg.”
“Kami hanya bisa berharap kepada pemerintah dan dinas terkait agar harga kebutuhan pokok khususnya telur bisa stabil”.
“Sebab kalau ditiap harinya terus naik sudah barang tentu jangankan mendapatkan untung bisa balik modal untuk membeli barang kembali kami sudah bersyukur.”pungkas Nur.
Disisi lain menurut mak ja (pedagang asongan telur)membenarkan terkait naiknya harga telur ayam buras.
“Harga telur terus naik nak “.ucap mak ja saat ditanya wartawan Suara Desaku .
Mak ja juga menambahkan terkait naiknya harga telur tersebut membuat para konsumen(pembeli) terus menurun.
“Lantaran naiknya hagatersebut para pembeli dan pelanggan kita yang tingkat ekonominya menengah kebawah sekarang mulai berkurang dan banyak beralih ke lauk jenis ikan dan ayam.”tutur mak ja.
Dari pantauan harga dibeberapa pasar tradisional wilayah kabupaten Lamongan harga telur ayam buras ditingkat pengecer pasar tradisional Sukodadi 22000/kg, dipasar tradisional Sugio 22500/kg, dipasar tradisional Babad 22000/kg, dipasar tradisional Moropelang 22500, dipasar tradisional Karang cangkring 23000/kg, dipasar tradisional Sidoharjo 22000/kg, dipasar tradisional Wanar 23000/kg.